Perekonomian Provinsi Banten Tumbuh 4,70 Persen

Senin, Agustus 05, 2024

SERANG, KepoinAja79.Com – Berdasarkan Berita Resmi Statistik BPS Provinsi Banten No.40/08/36/Th.XVIII, Senin, 5 Agustus 2024, perekonomian Provinsi Banten pada Triwulan II-2024, berdasarkan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) atas dasar harga berlaku, mencapai Rp217,11 triliun. Sedangkan berdasar atas harga konstan tahun 2010, perekonomian Provinsi Banten mencapai Rp132,08 triliun.

Pada Triwulan II 2024 Perekonomian Banten tumbuh 4,70 persen secara y-on-y (Triwulan II 2024 dibandingkan Triwulan II 2023). Dibandingkan terhadap triwulan I-2024, perekonomian Provinsi Banten triwulan II-2024 mengalami pertumbuhan sebesar 1,25 persen (q-to-q).

Dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi terjadi pada lapangan usaha Jasa Lainnya sebesar 8,06 persen. Hampir seluruh lapangan usaha mengalami pertumbuhan, kecuali lapangan usaha pengadaan listrik dan gas, serta pertambangan dan penggalian yang mengalami kontraksi. Dari sisi produksi, lapangan usaha Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib sebesar 17,57 persen.

Sementara itu, dari sisi pengeluaran, Komponen Pengeluaran Konsumsi Pemerintah mengalami pertumbuhan sebesar 9,20 persen. Dari sisi pengeluaran, seluruh komponen mengalami pertumbuhan positif. Dari sisi pengeluaran, pertumbuhan tertinggi dimiliki oleh Komponen Pengeluaran Konsumsi Lembaga NonProfit (LNPRT) sebesar 18,07 persen.

Lapangan usaha yang memiliki kontribusi besar terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) antara lain Industri Pengolahan sebesar 30,01 persen, Perdagangan Besar dan Eceran sebesar 12,41 persen, serta Transportasi dan Pergudangan sebesar 11,53 persen. Dari sisi pengeluaran, komponen yang memiliki kontribusi besar terhadap PDRB di antaranya Konsumsi Rumah Tangga sebesar 53,53 persen, Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) sebesar 33,19 persen serta Total Net Ekspor sebesar 8,60 persen.

Sumber pertumbuhan tertinggi Triwulan II 2024 menurut lapangan usaha adalah Industri Pengolahan Sebesar 1,22 persen. Sementara sumber pertumbuhan tertinggi menurut pengeluaran adalah Konsumsi Rumah Tangga sebesar 2,59 persen.

Perekonomian Provinsi Banten semester I-2024 terhadap semester I-2023 tumbuh sebesar 4,60 persen (c-to-c). Dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi dicapai oleh lapangan usaha Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib sebesar 19,02 persen. Sementara itu, dari sisi pengeluaran, Komponen Net Ekspor Total mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 16,76 persen. (*/red)

Mouser Electronics Bahas Human-Machine Interface yang Penuh Terobosan dalam Episode EIT Terbaru

Senin, Agustus 05, 2024

SHANGHAI, KepoinAja79.Com – Mouser Electronics, Inc., distributor resmi berskala global yang menawarkan komponen elektronik dan produk otomatisasi industri terbaru, hari ini meluncurkan episode terkini dari program Empowering Innovation Together (EIT) yang membahas topik seputar teknologi.

Lewat episode EIT ini, Mouser mengulas ciri khas human-machine interfaces (HMI) untuk perangkat elektronik yang digunakan setiap hari dan aplikasi industri.

Sejalan dengan perkembangan HMI, ahli teknik memadukan desain intuitif yang mengutamakan pengguna dengan teknologi mutakhir untuk membuat fitur-fitur baru.

Mouser juga membahas dampak-dampak potensial HMI dari sisi teknologi dan sosial pada perangkat, mobil, rumah, serta interaksinya.

Ahli teknik memanfaatkan prinsip-prinsip dalam pola perilaku, kemampuan, dan proses kognitif manusia untuk mendesain antarmuka (interface) produk. Dengan demikian, antarmuka produk mampu mengantisipasi kebutuhan dan preferensi pengguna.

Episode EIT terbaru ini membahas integrasi HMI yang imersif, fitur-fitur aksesibilitas canggih, serta dukungan HMI untuk desain produk otomotif yang memenuhi ekspektasi global.

Lewat episode baru The Tech Between Us podcast, pembawa acara Raymond Yin, Director, Technical Content, Mouser, berdiskusi dengan Senior Research Director, Emergo UL, Allison Strochlic, tentang faktor-faktor manusia yang penting, serta strategi desain yang mengutamakan pengguna, serta varian desain di berbagai industri.

Pakar desain HMI, Nicole Johnson, sosok yang telah lama menjabat Design Leader, Rivian, juga bergabung dalam diskusi tersebut. Johnson mengevaluasi perkembangan HMI, serta pengaruh Industri 4.0 dan integrasi IoT dalam pertimbangan desain produk.

“Perkembangan pesat machine learning dan kecerdasan buatan telah merombak HMI sehingga menjadi semakin personal dan intuitif,” ujar Yin.

“Fitur kendali suara dan gerakan tubuh bahkan menggantikan tombol dan kenop (dial) konvensional. Hasilnya, teknologi kompleks semakin mudah diakses pengguna dari segala lapisan usia dan kemampuan,” pungkasnya.

Episode EIT terbaru ini menjadi referensi tambahan bagi ahli desain produk, termasuk artikel teknis, infografis, video, dan lain-lain, serta mengupas teknologi imersif yang didukung HMI. Industri gaming, hiburan, dan otomotif dapat membangun hubungan kian erat antara manusia dan mesin, misalnya, dengan mengembangkan fitur-fitur antarmuka produk yang mudah disesuaikan dengan kebutuhan (customizable).

Pertama kali dilansir pada 2015, program "Empowering Innovation Together" dari Mouser merupakan program terpopuler di industri yang membahas komponen elektronik.

Informasi lebih lanjut tersedia https://www.mouser.com/empowering-innovation/human-machine-interface/, serta akun-akun media sosial Mouser di Facebook, LinkedIn, Twitter, dan YouTube.

Informasi lebih lanjut tersedia di https://www.mouser.com/.


Sumber: PRNewswire

Survei Kepuasan Masyarakat di Kabupaten Serang Capai 80 Persen

Senin, Agustus 05, 2024

SERANG, KepoinAja79.Com – Asisten Daerah (Asda) III Bidang Administrasi Pemerintahan Umum Sekretariat Daerah (Setda) Serang, Ida Nuraida mengatakan, untuk Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) di Kabupaten Serang sudah mencapai 80 persen. Meskipun, penerapan SKM di Kabupaten Serang baru berjalan selama 2 tahun terakhir.

“Sejauh ini, SKM di Kabupaten Serang kita baru belajar dua tahun untuk melakukan SKM, tetapi pada umumnya alhamdulillah sudah di atas 80 persen untuk nilainya. Artinya, (kepuasan masyarakat terhadap pelayanan Pemkab Serang) sudah mulai puas, tinggal sedikit-sedikit perlu kita perbaiki,” ungkapnya.

Hal itu diungkapkan Ida usai mengikuti Sosialisasi Peraturan Survei Kepuasan Masyarakat Forum Konsultasi Publik dan Sistem Informasi Pelayanan Publik Nasional di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang Tahun Anggaran 2024. Sosialisasi digelar Bagian Organisasi dan Reformasi Birokrasi yang dibuka Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Serang, Nanang Supriatna di Aula Tb. Suwandi pada Senin, 05 Agustus 2024.

Lebih lanjut Ida mengungkapkan, tujuan sosialisasi SKM untuk membangun hubungan lebih baik antara pemerintah dan masyarakat mengetahui perangkat daerah aman saja yang sudah melakukan survei kepuasan masyarakat. Sehingga, bisa mendapatkan informasi dari narasumber terkait peraturan tentang SKM, serta memberikan informasi terkait tata cara input melalui Sistem Informasi Pelayanan Publik Nasional (SIPPN).

“Jadi setiap OPD, Kecamatan, Puskesmas dan semua OPD yang melakukan pelayanan kepada masyarakat mesti membuat hasil survei pelayanan kepada masyarakat pada tingkat kepuasannya,” katanya. 

“Karena itu menjadi feedback kepada kita untuk mengoreksi diri apakah pelayanan sudah bisa memuaskan apa belum. Jika belum, perlu ditingkatkan dan Idanalisis dari segi atau item mana saja yang memuaskan,” imbuhnya.

Ida menjelaskan, pelaksanaan SKM tertuang dalam Peraturan Menteri PAN-RB Nomor 14 Tahun 2017, ada sembilan item yang harus dipenuhi termasuk pelaporan itu pelaporan hasil survei. Adapun sembilan unsur SKM meliputi berdasarkan Kesesuaian Persyaratan, Prosedur Pelayanan, Kecepatan Pelayanan, Kesesuaian/Kewajaran biaya, Kesesuaian Pelayanan, Kompetensi Petugas, Perilaku Petugas Pelayanan, Penanganan Pengaduan dan Kualitas Sarana dan Prasarana.

Sementara itu, Sekda Kabupaten Serang, Nanang Supriatna mengatakan, sosialisasi survei kepuasan masyarakat adalah bentuk tanggung jawab ASN yang notabene adalah menjadi pelayan masyarakat. Jadi, harus memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya kepada warga masyarakat dengan mempergunakan hati.

“Artinya dengan ikhlas dan juga dengan penuh kesungguhan untuk memberikan pelayanan sebaik-baiknya. Ketika kita melaksanakan itu, apakah kita sudah memberikan yang terbaik kepada masyarakat atau belum, kita perlu survei,” ujarnya.

Dengan demikian, sambung Nanang, setelah adanya SKM masing-masing OPD akan terlihat dengan mengetahui kekurangan dan mengetahui keinginan masyarakat.

“Jadi masukan bagi kita untuk terus memperbaiki kinerja dalam memberikan pelayanan sebaik-baiknya bagi masyarakat,” ucapnya.

Turut hadir Kepala Bagian Kabag Organisasi dan RB Setda Kabupaten Serang, Aat Supriyadi, perwakilan dari 29 Kecamatan, Puskesmas dan OPD. Adapun sebagai narasumber Analis Kebijakan Muda pada Asisten Deputi Pemberdayaan Partisipasi Masyarakat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN RB), Fanoeel Thamrin. (*/red)

Pengamat Sebut Kebijakan Makan Bergizi Gratis Berdampak pada Perekonomian Bila Penuhi Lima Aspek

Senin, Agustus 05, 2024
Wapres terpilih, Gibran Rakabuming Raka membagikan makanan bergizi gratis di SDN Klampis III Surabaya, Kamis, 01 Agustus 2024. 

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Kebijakan makan bergizi gratis dapat memberikan multiplier effect atau efek pengganda bagi ekonomi apabila memenuhi lima aspek. 

Kelima aspek tersebut adalah makanan berasal dari sumber pangan lokal, pengelola dan penyedia jasa makanan berasal dari UMKM lokal, dan distributor makan bergizi gratis mempekerjakan tenaga kerja lokal.

Demikian dikatakan Pengamat dan peneliti dari Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Izzudin Al Farras.

Kemudian, kata Farras, siswa yang menerima makan bergizi gratis merupakan siswa yang membutuhkan gizi lebih layak, dan sekolah yang menerima makan bergizi gratis berada di daerah prioritas peningkatan gizi anak.

“Jika implementasi kebijakan makan bergizi gratis ini melibatkan UMKM dan ojol dalam kelima aspek tersebut, maka benar bahwa kebijakan ini akan memberikan efek pengganda (multiplier effect) yang besar bagi perekonomian masyarakat,” kata Farras dilansir dari Antara, Minggu, 04 Agustus 2024.

Farras berharap, pemanfaatan teknologi seperti penggunaan teknologi digital dapat membuat seluruh tahapan implementasi kebijakan program makan bergizi gratis menjadi lebih efektif serta efisien dari segi ketepatan waktu, jumlah, administrasi, hingga ke persoalan harga.

Sebelumnya, Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka, mengeklaim uji coba makan bergizi gratis untuk anak sekolah memberikan keuntungan bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) serta Ojek Online (Ojol).

Hal itu ia sampaikan setelah melihat langsung uji coba program pasangan Presiden dan Wakil Presiden terpilih itu di SDN Klampis Ngasem III, Surabaya, Jawa Timur (Jatim), Kamis, 01 Agustus 2024.

"UMKM-nya dapat (keuntungan), anak-anaknya dapat, ojeknya dapat, jadi multiplier effect,” kata Gibran.

Sementara, Gubernur Jatim periode 2019-2024, Khofifah Indar Parawansa juga menyebut, program makan siang gratis yang digagas Presiden dan Wapres RI terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabumin Raka, akan membawa efek berantai yang bermanfaat bagi ekonomi masyarakat.

“Program ini tak hanya memperbaiki gizi anak dan mencegah stunting, tapi juga membangkitkan ekonomi pada para pelaku usaha kecil baik yang menyediakan makanan maupun yang mengantarkan makanan ke sekolah,” kata Khofifah saat mendampingi Gibran.

Menurut Khofifah, nantinya setiap UMKM mendapat kuota tertentu, 50 atau 100 boks. Dengan begitu, setiap UMKM akan menyerap tenaga kerja yang akan membangkitkan ekonomi di lingkungan mereka.

Khofifah juga mengapresiasi karena dalam rangkaian program ini, setelah makanan sudah siap dimasak, nantinya akan diserahkan ke ojek online untuk diantar ke sekolah. (*/red)

Dinas PUPR Banten Didesak Tingkatkan Pengawasan Proyek Irigasi, BK-LSM : “Tahun Lalu Masih Menyisakan PR”

Senin, Agustus 05, 2024

 


Lebak, KepoinAja79.Com – Badan Koordinasi Lembaga Swadaya Masyarakat (BK-LSM) Kabupaten Lebak mendesak kepada Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Provinsi Banten beserta jajarannya, agar meningkatkan pengawasannya terkait pelaksanaan kegiatan pembangunan irigasi, khususnya di wilayah Kabupaten Lebak. Pasalnya, ditemukan proyek pembangunan irigasi tahun lalu, disinyalir masih menyisakan pekerjaan rumah (PR), yang belum diselesaikan. 

“Seperti pekerjaan proyek irigasi DI Cisangu bawah yang dikerjakan pada tahun 2023 lalu, dengan alokasi anggaran hampir mencapai 6,9 milyar rupiah, sementara hingga kini, masih ada pekerjaan yang belum rampung,” ungkap Mamik Slamet, Kordinator BK-LSM Lebak, Senin, 05 Agustus 2024. 

Menurut Mamik Slamet, pekerjaan tersebut, diantarannya gali timbun tanah dihampir sepanjang kiri bangunan. 

“Jika dikalkulasi anggaran gali timbun tanah atau pengurugan itu ya lumayan, sementara pantauan kami, hingga kini kan sebagian masih tetap dibiarkan, padahal jelas hal ini akan berdampak terhadap konstruksi bangunan, dimana item pekerjaannya meliputi pasangan cor beton bertulang, jalan inspeksi, dan gali timbun tanah urugan, karena irigasi tersebut dibuat menyempit dari bangunan sebelumnya,” terangnya. 

Jika Dinas terkait selaku penyelenggara kegiatan terkesan menganggap hal ini biasa, menurut Mamik Slamet, ada semacam upaya pembiaran yang dilakukan oleh pihak penyelenggara, sehingga hasil pekerjaan pihak kontraktor pelaksana, tidak maksimal. 

“Seharusnya pihak Dinas PUPR Provinsi Banten selaku penyelenggara, dapat lebih maksimal dalam mengawasi jalannya kegiatan tersebut, sebab ketika pekerjaan sudah di PHO dan sudah FHO, maka kegiatan tersebut menjadi tanggung jawab mereka, jangan sampai malah terkesan ada semacam pembiaran, dan yang rugi tentu masyarakat selaku penerima manfaat,” pungkasnya. 

Terpisah, sejumlah warga yang ditemui awak media di lapangan pun mengeluhkan proyek irigasi DI Cisangu Bawah, yang dibangun pada tahun 2023 lalu. 

“Seharusnya mah di urug, biar tidak ambrol, ada gorong-gorong juga yang seharusnya dipasang, karena takut ambrol,” pinta Muslih, Petani di Kampung Pasir Eurih, Desa Bojongcae, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak. 

Selain Muslih, warga lainnya pun menuturkan hal yang sama.

“Minta segera ditanggulangi karena rawan jebol, harusnya diurug, dan berapa lantai bangunan irigasi juga bolong, sehingga air tidak lancar,” ungkap Nasim. 

Pantauan awak media di lapangan, selain terdapat rongga pada tembok bangunan irigasi yang belum dilakukan gali timbun tanah, kondisi irigasi pun sebagian sudah ditumbuhi rumput ilalang. 


(Red)

Konstruksi Rehabilitasi Jaringan Irigasi DI Cisangu Bawah Diduga Dikerjakan Asal-Asalan

Senin, Agustus 05, 2024

 


Lebak, KepoinAja79.Com – Konstruksi rehabilitasi jaringan irigasi daerah irigasi (DI) Cisangu Bawah, sumber dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Banten, tahun anggaran 2024, yang dikerjakan melalui pihak ketiga, diduga dikerjakan asal-asalan. Salah satunya penggunaan bahan material batu dan semen tidak memenuhi spesifikasi secara keteknisan. Hal ini dijelaskan Mamik Slamet, Kordinator BK-LSM Lebak.

“Beberapa bahan material seperti semen, meskipun SNI, namun dari harga, jelas di bawah harga standar, kemudian bahan material batu pun sama, bahkan kami menduga sebagian sepertinya menggunakan batu bekas bongkaran bangunan lama,” terang Mamik Slamet, ditemui di lokasi kegiatan, Minggu, 4 Agustus 2024.

Menurut Mamik Slamet, seharusnya pihak pelaksana kegiatan, harus benar-benar memperhatikan teknis kegiatan yang dilaksanakan, baik penggunaan bahan material maupun teknik pelaksanaan kegiatan. 

“Nanti lah kita sampaikan ke pihak Dinas terkait, dalam hal ini Dinas PUPR Provinsi Banten selaku penyelenggara kegiatan, bagaimana konstruksi bangunan yang semestinya dilaksanakan, karena baik dari pihak pelaksana mau pun dari pihak Dinas, kami belum bisa meminta penjelasannya, sebab di lokasi kegiatan hanya ada pekerja, sementara pihak pengawas nya tidak ada,” tambahnya. 

Berdasarkan papan informasi kegiatan, pagu anggaran yang tertera, sebesar Rp.196 juta lebih, pekerjaan dilaksanakan oleh CV.Triloka Jaya Perkasa. 

Hingga berita ini ditayangkan, awak media masih berupaya menghubungi pihak-pihak terkait, guna mendapatkan informasi lebih lanjut. 


(Red) 

Miris Sekali Rumah Milik Warga Desa Jeruk Tipis Tidak Layak Huni, Butuh Bantuan Pemerintah Setempat

Minggu, Agustus 04, 2024

 


Serang-04-08-2024 KepoinAja79.Com

Rumah adalah merupakan tempat yang sangat berpengaruh pada kualitas hidup sebuah keluarga dan masyarakat pada umumnya. Rumah seharusnya mampu memberikan kenyamanan bagi siapa saja yang menghuninya. Tapi bagaimana jika rumah itu kurang baik ataupun tidak layak kualitas bangunannya.

Salah satunya yang di alami Bapak Didin khaerudin seorang kepala keluarga yang kesehari-harinya bekerja srabutan terpaksa harus tinggal di rumah yang sangat menghawatirkan dengan kondisi bangunan rumah yang tidak layak huni, yang berlokasi di Kampung cikawali RT 002 RW 005, desa jeruk tipis Kecamatan keragilan Kabupaten Serang banten . 

Didin khaerudin warga kampung cikawali RT 02 RW 05 desa jeruk tipis, yang mempunyai 5 orang anak jelas kurang  mampu. Secara ekonomi,  mereka kurang mampu untuk membangun rumah yang permanen dan bagus, dan kemampuan yang ada cukup mereka pakai untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya seperti makan dan menyekolahkan anak anaknya. Keadaan ini harus dicarikan solusi yang terbaik demi kehidupan warga yang lebih baik. 

Ditemat terpisah Masyarakat yang melihat mengatakan, ia sangat prihatin dengan tempat tinggal Bapak didin khaerudin dan keluarganya tersebut, bahkan menurutnya dapat mengancam kesehatan orang yang berada di dalam rumah itu, karena sewaktu-waktu di saat musim hujan kondisi rumah jelas pada bocor dikarnakan atapnya roboh atau berlubang untuk sementar memakai terpal bekas yang sudah tidak layak, Minggu 04-08-2024. 

Sementar Itu bapak didin khaerudin bersetra keluarganya saat dikonfirmasi awak media, saya cuma berharap kepada pemerintahan baik tingkat Desa, Kecamatan Maupun Pemerintahan Kabupaten Serang banten bisa berperan serta dapat membantu untuk memperbaiki rumah saya yang tidak layak huni,” pungkasnya. (iman)

Program Makan Bergizi Gratis Dinilai Bisa Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Minggu, Agustus 04, 2024
Hashim Djojohadikusumo. 

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Program makan bergizi gratis dinilai mampu meningkatkan kualitas pendidikan Indonesia agar bisa bersaing dengan negara lain di dunia.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra, Hashim Djojohadikusumo saat acara Dialog Nasional 'Program Makanan Bergizi Wujudkan SDM Unggul Menuju Indonesia Emas 2045' dan Peresmian Forum Masyarakat Indonesia Emas, di Gedung LPP RRI, Jakarta, Sabtu, 03 Agustus 2024.

“Saya optimis ini berjalan dengan baik, program ini (makan bergizi gratis-red) adalah investasi untuk meningkatkan ranking pendidikan Indonesia di mata internasional,” ujarnya.

Program makan siang untuk anak sekolah ini merupakan salah satu kebijakan yang bakal direalisasikan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Hashim juga mengaku telah melaporkan data Kementerian Kesehatan (Kemenkes) yang mengungkapkan adanya 41 persen atau sekitar 18 juta anak di Indonesia yang sekolah dengan perut kosong kepada Prabowo.

Selain itu, ada juga data mengungkapkan bahwa anak-anak prasekolah di Indonesia sebanyak 30 juta orang yang diduga tidak mendapatkan sarapan. Untuk menangani masalah stunting yang terjadi di tengah-tengah masyarakat, maka pemerintah harus mampu memberikan nutrisi yang cukup sejak anak masih di dalam rahim.

Kakak Prabowo Subianto ini menyebutkan, bakal ada empat juta ibu hamil yang akan diberikan makan bergizi gratis bersama dengan program makan siang untuk anak sekolah.

“Maka empat juta ibu-ibu yang hamil juga segera akan kita berikan makan gratis. Program ini adalah wujud kepedulian dan dari perhatian masyarakat atas nasib bangsa kita,” pungkasnya.

Dalam kesempatan berbeda Prabowo sempat menjelaskan, program makan bergizi gratis mampu berefek baik bagi masa depan setelah ia melakukan analisis yang panjang. Pihaknya juga berkeinginan, tidak ada lagi anak Indonesia yang kekurangan gizi dengan program tersebut.

“Hitungannya perkiraannya hampir seperempat, 25 persen anak-anak kita mengalami kurang gizi rata-rata. Ini sangat memprihatinkan,” kata Prabowo.

Menurut Prabowo, program makan bergizi gratis sudah diterapkan di 76 negara, sementara 5-6 negara sedang mempersiapkan hal ini.

Ia berharap, anak Indonesia menjadi lebih sehat dan kemampuan belajar mereka menjadi meningkat dengan program makan bergizi gratis.

“Jadi kalau kita nanti Oktober melaksanakan, kita mungkin bisa menjadi negara ketujuh di luar yang 76 tadi. Ini sangat sangat penting dengan memberi makan untuk anak-anak,” ujarnya. (*/red)

Dito Ariotedjo Sambut Positif Wacana Pembentukan KIM Plus

Minggu, Agustus 04, 2024
Waketum Partai Golkar, Dito Ariotedjo. 

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Koalisi Indonesia Maju (KIM) plus makin intens berkomunikasi. Jika terwujud, maka koalisi pendukung pasangan Presiden Prabowo-Gibran dinilai bakal makin gemuk.

Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golkar, Dito Ariotedjo menyambut positif wacana pembentukan Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus.

Apalagi, komunikasi anggota KIM dengan sejumlah partai politik (parpol) di luar KIM seperti PKB dan PKS berjalan lancar.

“Komunikasi sangat intens, seperti kemarin di HUT-nya PKB. PKS juga menyatakan ingin bersama. Dan kita lihat kemarin Perindo sekarang Ketumnya Mbak Angela dalam pidatonya dan presscon-nya sudah menyatakan akan bersama pemerintah selanjutnya di bawah Pak Prabowo-Gibran,” kata Dito di Jakarta Kamis malam, 01 Agustus 2024.

Dito juga menyambut positif peluang PKS yang akan bergabung dengan KIM di Jakarta. Menurutnya, jika tekad seluruh partai untuk membangun bangsa secara bersama-sama sangat baik.

“Baguslah (PKS) kita kan dalam membangun bangsa, Provinsi sampai Kabupaten dan Kota sampai Negara, intinya selama bisa bersama lebih baik itu lebih bagus,” pungkasnya. (*/red)

BMKG Resmikan Stasiun Metorologi Maritim Natuna, Tingkatan Kapasitas Informasi dan Menjaga Kedaulatan Perairan Terluar

Minggu, Agustus 04, 2024

NATUNA, KepoinAja79.Com – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) meresmikan kantor Unit Pelaksana Teknis Stasiun Meteorologi Maritim Natuna di Lingkar Ranai, Puak, Kelurahan Ranai Kota, Kecamatan Bunguran Timur, Kepulauan Riau, Rabu, 31 Agustus 2024.

Berdiri di atas lahan seluas 10.697 meter2, Stasiun Meteorologi Maritim ini akan bekerja untuk pengamatan, pengelolaan data, analisis prakiraan cuaca laut, dan menjamin keselamatan nelayan.

Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati menjelaskan, salah satu tugas BMKG adalah memonitor perkembangan cuaca dan iklim yang saat ini terganggu dengan laju perubahan iklim di dunia. Hal ini menjadi penting terutama demi keselamatan nelayan yang setiap hari hidupnya bergantung pada kondisi laut.

“Sehingga diperlukan perlatan dan stasiun yang handal dan dilengkapi dengan peralatan canggih. Kami akan memasang satu radar maritim dan radar cuaca untuk mendeteksi dinamika gelombang dan arus gelombang sehingga sebelum terjadi musibah bisa terdeteksi dengan radar,” kata Dwikorita.

Untuk diketahui, dengan menjamin keselamatan para nelayan dan masyarakat yang menggunakan layanan jasa maritim maka akan mendorong roda perekonomian berjalan dengan baik. Terpenting, jika nelayan selamat pada akhirnya akan menghadirkan kesejahteraan untuk semua pihak.

Dwikorita menjelaskan, dalam pertemuan Forum Ekonomi Dunia tahun ini, para ahli menyepakati bahwa tantangan 10 tahun ke depan yang paling mengancam perkembangan ekonomi dunia adalah cuaca. Hal ini tentu perlu diantisipasi sejak dini jika tidak ingin perubahan iklim semakin merusak seluruh sendi kehidupan.

Di sisi lain, dampak perubahan iklim sudah sangat terasa saat ini di mana suhu udara semakin panas jika dibandingkan 20-30 tahun lalu sebelum era industri dimulai. Perubahan iklim saat ini, lanjut Dwikorita, telah mendekati batas yang disepakati bersama pada Perjanjian Paris COP21 pada 12 Desember 2015.

Saat itu, seluruh dunia bersepakat harus membatasi kenaikan suhu rata-rata global di angka 1,5 °C pada 2030. Namun faktanya, saat ini kenaikan suhu melaju lebih cepat dan sudah mencapai kenaikan 1,45°C di atas suhu rata-rata di masa pra-industri.

“Dibandingkan sekarang 2023 sudah 1,45 derajat. Indonesia ini selama 30 tahun kenaikannya suhu maksimum hingga mencapai 0,9 selama 30 tahun dan ini sangat signifikan kenaikannya,” ujarnya.

Menurut pemodelan analisis yang dilakukan BMKG dengan asumsi masyarakat Indonesia tidak berhasil mengendalikan laju kenaikan suhu udara maka di akhir abad 2100 maka kenaikan suhu udara akan mencapai 3,5 derajat celcius atau dua kali lipat dari apa yang terjadi hari ini. Dampaknya tentu akan sangat berbahaya bagi masyarakat.

Adapun dampak yang akan dihasilkan adalah badai tropis semakin sering terjadi, gelombang tinggi semakin sering terjadi, dan intensitasnya serta durasinya akan semakin panjang. Natuna sendiri pada tahun 2023 pernah mengalami bencana alam akibat Borneo Vorteks atau bibit badai tropis yang disebabkan oleh kenaikan suhu permukaan air laut.

“Nah kalau dibiarkan suhu naik terus selain badai tropis dan gelombang tinggi juga akan terjadi yang berikutnya ini sangat mengkhawatirkan bagi Natuna yaitu kenaikan muka air laut dan semua itu disebabkan dari peningkatan suhu bumi,” jelasnya.

Untuk diketahui, Stasiun Meteorologi Maritim Ranai berdiri di atas lahan hibah yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Natuna kepada BMKG. Kerja sama ini merupakan bentuk kepedulian Pemkab Ranai terhadap keselamatan dan kemajuan masyarakat melalui layanan BMKG.

Sementara itu, Bupati Natuna, Wan Siswandi menjelaskan, hibah lahan yang diberikan kepada BMKG merupakan wujud komitmen pemerintah dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya dalam hal mitigasi bencana. Mitigasi itu bisa dicapai dengan informasi cuaca yang akurat yang ditunjang dengan peralatan dan fasilitas mumpuni.

“Pembangunan gedung baru ini sebagai upaya peningkatan kualitas pelayanan informasi di wilayah Kabupaten Natuna. Kolaborasi ini dapat terus diperkuat demi kesejahteraan dan keselamatan masyarakat Natuna karena nelayan kami butuh banyak mendapatkan informasi,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Kabupaten Natuna Rodhial Huda, Deputi Bidang Meteorologi BMKG Guswanto, Komandan Guspurla TNI AL, Dandim Ranai, Danlanal RSA Kab. Ranai, Danlanud RSA Kab. Natuna, Kapolres Natuna, Sekretaris Kabupaten Natuna, dan civitas BMKG. (*/red)

Pj Gubernur Al Muktabar Terima 15 Suara Anak Banten

Minggu, Agustus 04, 2024

SERANG, KepoinAja79.Com – Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Banten menerima 15 Suara Anak Banten.

Rumusan itu diserahkan oleh Forum Anak Banten (FAB) pada Puncak Peringatan Hari Anak Nasional 2024 tingkat Provinsi Banten, di Gedung Negara Provinsi Banten, Jl Brigjen KH Syam'un No 5, Kota Serang, Sabtu, 03 Agustus 2024.

Al Muktabar mengatakan, 15 Suara Anak Banten merupakan permohonan anak-anak untuk diwujudkan bersama-sama, baik pemerintah, lembaga, organisasi mulai dari tingkat rumah tangga, Kelurahan atau Desa, Kecamatan, Kabupaten atau Kota, Provinsi hingga berjenjang ke tingkat Nasional. 

Poin rumusan itu, kata Al Muktabar, sudah pasti diimplementasikan oleh Pemerintah Daerah, baik Provinsi, Kabupaten dan Kota beserta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dalam memenuhi hak anak. 

Menurutnya, hal itu menjadi modal dasar mewujudkan kemajuan Provinsi Banten dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Pada dasarnya poin-poin permohonan itu telah kita implementasikan. Kami memastikan bahwa Pemerintah hadir dalam mewujudkan 15 poin rumusan Suara Anak Banten yang tadi telah disampaikan,” pungkas Al Muktabar.

Ia menjelaskan, dalam memenuhi hak anak, banyak hal yang telah dilakukan. Ke depan, kata dia, masih banyak lagi hal yang harus dilakukan bersama karena dalam pemenuhan hak anak bersifat dinamis sesuai perkembangan zaman. 

“Oleh karenanya kita sebagai orang tua akan selalu untuk memberikan inovasi-inovasi, memberikan ruang bagi anak untuk mendapatkan haknya. Kita berikan pelayanan dan kebutuhan anak bukan hanya bagi kemajuan Provinsi Banten, melainkan kemajuan NKRI dan bagi perdamaian dunia,” pungkasnya.

Sementara itu, Duta Anak Provinsi Banten, Arista mengatakan, pada puncak peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2024 ini menjadi momentum menyampaikan 15 poin permohonan Suara Anak Banten kepada Pemerintah Daerah baik Provinsi, Kabupaten dan Kota.

“Dalam puncak peringatan Hari Anak Nasional tingkat Provinsi Banten ini, kami sampaikan kepada Pj Gubernur Banten, 15 poin rumusan dari Suara Anak Banten. Sebelumnya, rumusan itu juga telah kami sampaikan kepada Bupati dan Walikota se-Provinsi Banten, serta kami juga sampaikan ke Pemerintah Pusat saat puncak peringatan Hari Anak Nasional tingkat Nasional yang kemarin dilaksanakan di Jayapura, Papua,” tuturnya.

“Rumusan-rumusan itu telah kami sepakati melalui sidang-sidang Forum Anak Banten pada 30 Juni 2024 kemarin, melalui beberapa pelaksanaan sidang-sidang Forum Anak Banten, baik virtual maupun tatap muka,” kata Arista. (*/red)

Presiden Jokowi: Saya Tidak Sempurna, Saya Manusia Biasa

Minggu, Agustus 04, 2024
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat menghadiri kegiatan zikir dan doa kebangsaan yang diselenggarakan di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Kamis, 01 Agustus 2024. 

Presiden Jokowi menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh rakyat Indonesia. Ia menyampaikan permohonan maaf atas segala kesalahan dan kekhilafan selama menjabat.

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara zikir dan doa kebangsaan yang diselenggarakan di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Kamis, 01 Agustus 2024.

Acara yang digelar dalam rangka menyambut bulan Kemerdekaan tersebut menjadi momen terakhir yang dihadiri Presiden Jokowi sebagai Kepala Negara.

Presiden Jokowi dalam kesempatan tersebut menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh rakyat Indonesia. Ia menyampaikan permohonan maaf atas segala kesalahan dan kekhilafan selama menjabat.

“Dengan segenap kesungguhan dan kerendahan hati, izinkanlah saya dan Prof K.H Ma’ruf Amin ingin memohon maaf yang sedalam-dalamnya atas segala salah dan khilaf selama ini, khususnya selama kami berdua menjalankan amanah sebagai Presiden Republik Indonesia dan sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia,” ujarnya.

Presiden Jokowi mengatakan, dirinya merupakan manusia biasa yang memiliki banyak kekurangan. Oleh karena itu, Presiden Jokowi tidak dapat memenuhi semua harapan yang ditujukan selama masa pemerintahannya.

“Saya tidak sempurna. Saya manusia biasa. Kesempurnaan itu hanya milik Allah SWT. Hanya milik Allah kerajaan langit dan bumi serta apapun yang ada di dalamnya. Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu,” ucapnya.

Di akhir sambutannya, Presiden Jokowi mengajak seluruh masyarakat untuk berdoa bersama memohon pertolongan Allah SWT dalam mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia. Presiden Jokowi berharap Indonesia dapat menjadi bangsa dan negara yang maju.

“Saya mengajak kepada kita semuanya yang hadir untuk berdoa bersama memohon pertolongan Allah Subhanahu Wa Ta’ala agar kita diberikan kemudahan untuk meraih cita-cita bangsa yang maju, bangsa yang baldatun toyyibatun warobbun ghofur,” tuturnya.

“Semoga Allah senantiasa mengabulkan doa kita. Amin ya robbal alamin,” tutupnya.


Sumber: BPMI Setpres

Realisasi Belanja Pemprov Banten Capai 52,2 Persen

Minggu, Agustus 04, 2024
Kepala BPKAD Provinsi Banten, Rina Dewiyanti. 

SERANG, KepoinAja79.Com – Hingga 31 Juli 2024, realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mencapai 52,20 persen atau sebesar Rp 6,19 triliun dari total Rp 11,87 triliun. Capaian itu lebih tinggi atau naik 6,33 persen bila dibandingkan pada triwulan 2, tahun 2023 lalu, sebesar 45,87 persen.

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Banten, Rina Dewiyanti mengatakan, proses penyerapan anggaran telah sesuai dengan ketentuan serta jadwal yang telah direncanakan.

“Demikian halnya dengan proses perencanaan maupun penganggaran telah melalui proses sesuai tahapan yang telah ditentukan peraturan perundangan,” kata Rina, Jumat, 02 Agustus 2024.

Rina mengatakan, belanja operasional yang sifatnya dalam rangka mendukung aktivitas pelayanan umumnya relatif konstan setiap bulannya, di antaranya belanja pegawai dan belanja barang atau jasa yang sifatnya rutin. Namun terdapat juga yang menyesuaikan dengan jadwal kegiatan yang telah direncanakan.

“Untuk belanja dengan belanja transfer, baik itu bagi hasil maupun bantuan keuangan kepada Kabupaten dan Kota disalurkan sesuai dengan ketentuan perundangan,” katanya.

Namun yang berkaitan dengan serapan belanja modal, kata Rina, secara umum telah sesuai dengan tahapan dan jadwal yang telah ditetapkan.

“Beberapa belanja bersifat strategis dan menjadi prioritas daerah direncanakan secara hati-hati, di antaranya melalui proses pendampingan dengan pihak Kejaksaan Tinggi Banten,” ucapnya.

“Hal tersebut guna menjamin pelaksanaan sesuai dengan target yang ditetapkan, sehingga tidak mengganggu prioritas daerah,” pungkas Rina. (*/red)

Siap Bangun Dapur Umum, Projo Sebut Perjalanan ke IKN Tidak Gunakan APBN

Minggu, Agustus 04, 2024
Bendahara Umum DPP Projo, Panel Barus (menggunakan topi) saat konferensi pers dukungan Kepala Daerah di Kantor DPP, PKB, Jakarta Selatan, Sabtu, 03 Agustus 2024. 

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Organisasi relawan pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) atau Projo menyebut tidak menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk rencana perjalanan ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur (Kaltim).

Bendahara Umum DPP Projo, Panel Barus mengatakan, perjalanan ke IKN untuk memenuhi undangan Jokowi dikelola secara swadaya oleh relawan sendiri.

“Tidak ada uang negara yang kami sentuh. Kami melakukannya secara mandiri,” kata Panel Barus dalam konferensi pers di Kantor DPP Projo, Jakarta Pusat, Sabtu, 03 Agustus 2024.

Menurut Panel, seluruh persiapan, mulai dari tiket hingga konsumsi rombongan relawan, dilakukan secara mandiri oleh Projo. Bahkan, kata dia, pihaknya akan membuka dapur umum di IKN untuk memperlihatkan bahwa tidak ada uang negara yang dipakai untuk perjalanan oleh relawan Jokowi.

“Kami urus tiket sendiri, makan sendiri, nanti kami buka dapur umum di sana,” pungkasnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi mengatakan, pertemuan Jokowi bersama 500 relawan di IKN akan dijadwalkan ulang dari sebelumnya 11 Agustus menjadi 24 Agustus 2024. Hal ini diputuskan setelah dirinya berdiskusi dengan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Pratikno.

“Ini kan 17 Agustusan dulu, sampai upacara 17 Agustus, baru kami ke sana. Jadi mungkin tanggal 24-25 relawan (ke sana),” kata Budi Arie di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis, 01 Agustus 2024.

Budi juga mengatakan, biaya perjalanan relawan ke IKN tidak menggunakan fasilitas negara. Biaya perjalanan para relawan akan menggunakan dana gotong royong.

“Ini kan legacy Pak Presiden Joko Widodo. Relawan berangkat ke sana itu tidak menggunakan fasilitas negara. Itu murni gotong royong dari semua relawan. Supaya kita juga ingin lihat. Kan banyak teman-teman yang belum pernah ke sana,” pungkas Budi. (*/red)

Camat Jayanti Secara Resmi Buka Turnamen Sepak Bola Kok Cup 3 di Stadion Tanjung Kembar

Sabtu, Agustus 03, 2024

 


Kab. Tangerang, KepoinAja79.Com - Pemerintah  kecamatan Jayanti bersama Komite Olahraga Kecamatan (Kok) Kecamatan Jayanti melaksanakan turnamen sepak bola ke 3 Dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke-79 yang bertempat di Stadion Tanjung Kembar Jayanti, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang Banten, Sabtu, (03/08/2024) 

Dalam sambutannya, Camat Jayanti H. Yandri Permana S. Stp, mengatakan selain menyambut dan memeriahkan HUT Ri ke-79, turnamen sepak bola Komite Olahraga Kecamatan (Kok) Cup ke 3 ini adalah mencari bibit bibit pesepak bola usia 20 tahun yang nantinya akan di ikut sertakan mewakili kecamatan Jayanti di ajang Forkab tahun 2025.

"Tentunya kami pemerintah kecamatan Jayanti bersama Kok Kecamatan Jayanti sengaja setiap bulan Agustus dalam rangka Menyambut dan memeriahkan HUT Ri ke-79, selain itu juga untuk menyaring bibit-bibit unggul sepak bola usia 20 untuk nantinya kami kembangkan dalam rangka persiapan untuk mengikuti Forkab di tahun 2025,"Ucap Camat Jayanti H. Yandri Permana.

Lebih lanjut Camat Jayanti mengatakan, "Biasanya memang setiap tahunnya di bulan Agustus, kami mengadakan turnamen bukan hanya sepak bola, tapi banyak perlombaan lainnya juga, tapi untuk sekarang event turnamen yang lain kami geser nanti untuk memperingati hari ulang tahun Kecamatan Jayanti di bulan November atau Desember,"Imbuhnya.

Masih Camat Jayanti," Harapan saya kegiatan turnamen ini bisa berjalan lancar kondusif tidak ada permasalahan apapun, Kemudian yang kedua bisa memunculkan bibit bibit unggul dari para pesepak bola muda yang ada di kecamatan Jayanti yang nantinya akan dibentuk satu tim sepak bola Kecamatan Jayanti untuk mewakili Kecamatan di Forkab tahun 2025,"Jelasnya.

Ditempat yang sama, Farhan Gilang selaku Panitia pelaksana yang juga sebagai Plh Komite Olahraga Kecamatan (Kok) Kecamatan Jayanti menyampaikan dirinya bersama Kok dan pemerintah kecamatan Jayanti merasa bangga dapat kembali mengadakan event turnamen sepak bola Kok Cup yang ke tiga kalinya. 

"Alhamdulillah pada sore hari ini penyelenggaraan turnamen kok Cup Jayanti yang ketiga sudah kami laksanakan untuk putaran pertama yaitu antara desa Jayanti dan desa Pabuaran, semata-mata kegiatan ini bertujuan untuk pembinaan menghadapi kegiatan Forkab kabupaten Tangerang tahun 2025,  mudah-mudahan dengan adanya turnamen ini atau kompetisi ini bisa jadi wadah Pembinaan untuk kegiatan yang nantinya akan di ikut sertakan di Forkab kabupaten Tangerang,"Kata Gilang.

Gilang juga mengatakan, "Jika tahun sebelumnya yaitu menggunakan fase grup atau sistem bertemu untuk tahun ini tidak, karena kita menghadapi waktu Pilkada juga untuk mempersingkat kegiatan turnamen yang ketiga ini kita menggunakan sistem gugur, jadi pada saat pertandingan ketika kalah bahwasannya tim tersebut sudah tidak bisa lagi mengikuti turnamen kok cup yang ketiga,"Ungkap Gilang. 

Gilang juga mengatakan sebelum turnamen ini di gelar, dirinya bersama para panitia, pemerintah kecamatan Jayanti, para kepala desa se kecamatan Jayanti, pordes atau offisial tim sudah membuat kesepakatan bersama. 

"kemarin Kita sudah melaksanakan musyawarah atau rapat mengenai pernyataan bersama dalam keamanan dan ketertiban dan kenyamanan untuk jalannya kompetisi turnamen kok cup yang ketiga, Saya harap mudah-mudahan tahun ini tidak ada insiden-siden karena semua kepala desa dan official Fordes sudah sepakat bahwasannya siap menjalankan keamanan dan ketertiban,  konsekuensinya kalaupun ada hal-hal yang tidak diinginkan atau terjadi insiden maka kedua Tim akan digugurkan,"Pungkasnya.(Red)