Disinyalir PKBM Kabupaten Kepahiang dan Rejang Lebong Terindikasi Sarat KKN

Kamis, Juli 25, 2024

 


BENGKULU, KepoinAja79.Com - Mungkin bagi sebagian orang sudah tau apa itu PKBM, namun sebagian juga masih banyak yang tidak mengetahui apa itu PKBM. Pusat Kegiatan Belajar Mengajar atau lebih sering di singkat menjadi PKBM adalah suatu wadah berbagai kegiatan pembelajaran masyarakat yang di arahkan pada pemberdayaan potensi dalam berbagai bidang seperti, Ekonomi, Sosial, dan Budaya.

Tujuan PKBM, memperluas kesempatan warga masyarakat, khususnya bagi masyarakat yang kurang mampu untuk menempuh pendidikan secara ekonomi, oleh karena itu pemerintah pusat melalui kementerian pendidikan menggelontorkan dana bantuan bagi para siswa yang menempuh pendidikan PKBM.

Bantuan yang di berikan yakni berupa Biaya Operasional Pembelajaran yang nominalnya di tentukan tergantung dari paket pendidikan yang di tempuh oleh para siswa di PKBM, dan besaran nilai dari paket yang terdiri dari paket A setara Sekolah Dasar (SD) sebesar 1.300.000, Paket B setara Sekolah Menengah Pertama (SMP) sebesar 1.500.000, dan paket C setara Sekolah Menengah Akhir (SMA/SMK).

Mirisnya, apa yang terjadi di lapangan sangat jauh dari apa yang di harapkan oleh pemerintah, Hal tersebut juga di katakan oleh Lembaga Swadaya Masyarakat Perkumpulan Besar Solidaritas Rakyat (LSM PBSR), Bahrudin selaku ketua PBSR Bengkulu mengatakan bahwa di Provinsi Bengkulu khususnya di Kabupaten Kapahiang  dan Kabupaten Rejang  Lebong masih banyak PKBM yang sama sekali tidak mengikuti prosedur yang di tentukan oleh peraturan kementerian pendidikan, yang di antaranya sebagai berikut, PKBM wajib memiliki bangunan yang di khususkan untuk PKBM tidak menumpang. Memiliki tenaga pendidik yang sesuai dengan yang telah di laporkan atau terdaftar di Dapodik.

“Dalam hal ini saya selaku control social sangat menyayangkan, karena masih banyak PKBM yang tidak mengikuti prosedur, bahkan yang kami lihat di lapangan masih banyak PKBM yang melakukan kegiatan fiktif hanya demi keuntungan semata melihat dari besaran BOP yang diterima oleh PKBM yang seharusnya dana tersebut dapat di manfaatkan oleh para siswa,” ujarnya. Kamis, (25/7/2024).

Lanjut Bahrudin, “selain itu, banyak juga PKBM yang diduga menggelembungkan jumlah siswa, yang artinya jumlah yang dilaporkan kepada dapodik tidak sesuai dengan apa yang ada di lapangan, dan yang kami lihat juga jumlah yang di gelembungkan tidak sedikit dan ini kami nilai sangat merugikan bagi keuangan Negara yang seharusnya dapat bermanfaat bagi masyarakat kurang mampu yang ingin mengenyang pendidikan,” jelasnya.

Oleh karena itu, dirinya akan berkoordinasi dengan kejaksaan Negeri agar segera melakukan pemeriksaan terhadap PKBM yang diduga banyak menyalahgunakan anggaran yang di berikan oleh pemerintah.

“data – data sudah kami siapkan, selanjutnya kami tinggal berkoordinasi dengan pihak kejaksaan agar segera melakukan pemanggilan kepada PKBM yang kami duga sarat akan dugaan penyelewengan dana BOP,” tandasnya. 

Diantarannya Hasil dari investigasi dilapangan ;

PKBM Cakrawala

PKBM Widia Kencana 

PKBM EXCELLENCIA

Kabupaten Kepahiang 

Dan untuk kabupaten Rejang Lebong 

Yaitu ;

PKBM Pelita Abadi 

PKBM Wijaya Kusuma 

PKBM Ratu Rafa,” Imbuhnya. 

(dy/red)

Berbagi Kasih Sayang di Bulan Muharam, Ormas Mapan Santuni Anak Yatim dan Piatu

Kamis, Juli 25, 2024


Kota Serang, KepoinAja79.Com – Agenda yang dilaksanakan oleh Organisasi Masyarakat Patriot Nusantara Banten (Ormas Mapan RI Banten) dalam setiap tahun khususnya di bulan Muharam mereka berbagi kebahagiaan dengan menyantuni anak yatim dan piatu serta membagikan sejumlah sembako. Kamis,( 25/07/2024).

Kegiatan santunan tersebut dilaksanakan di lingkungan Kaloran Kelurahan, Lontar Baru Kecamatan Serang, Kota Serang, yang dihadiri oleh beberapa tokoh masyarakat dan para kasepuhan yang ada di Kota Serang.

Tb. Mulyadi selaku pimpinan pusat ormas mapan RI mengutarakan bahwa kegiatan santunan ini selalu terselengara di setiap tahunnya khususnya di bulan Muharam dengan agenda berbagi kebahagiaan bersama anak yatim dan piatu untuk selalu menjalin tali kasih.

Lebih Lanjut, Kata Mulyadi, acara yang diselenggarakan dalam setiap tahun baru Islam ini, semoga selalu membawa keberkahan untuk seluruh warga dilingkungan Kaloran dan sekitarnya khususnya diwilayah Kota Serang.

“Kita selalu menjaring para anak yatim dan piatu untuk menampung aspirasi apa yang di utarakan demi kemajuan moralitas khususnya di bidang pendidikan dan kesehatan, jika bukan kita siapa lagi,” tuturnya.

Untuk itu, acara ini akan selalu terselenggara di setiap tahunnya untuk menjaga dan mengayomi para anak yatim dan piatu untuk kemajuan dibeberapa bidang demi mensejahterakan serta kelayakan dalam hidup di jaman yang serba modernisasi ini.

“Insya Allah kita dari ormas Mapan RI Banten akan selalu menjaga dan melindungi demi kemajuan di masa depan nya kelak dewasa,” Ungkapnya.

Acara yang di selenggarakan di setiap tahunnya ini selalu mendapat nilai positif dari warga sekitar. Dan saya, kata Hendri Hendrawan Selaku Dewan Pembina DPP Ormas Mapan RI Banten merasa semakin semangat untuk selalu mengagendakan kegiatan ini di setiap tahunnya. Bahkan, bukan hanya di setiap tahun saja acara santunan ini di laksanakan, saat bulan - bulan tertentu pun mereka selalu agendakan kegiatan ini demi Menjaga hati dan kebahagiaan para anak - anak yatim dan piatu.

“Terima kasih banyak akan kerja kerasnya para panitia yang bersinergi dalam kegiatan yang selalu kita laksanakan di setiap tahunnya dalam menjalankan kegiatan ini semoga tak pernah lelah dalam menjalankan kegiatan ini. Puji syukur ke hadirat Allah Subhanawataala ini semakin diberi suport oleh para Kasepuhan yang ada di Provinsi Banten khususnya ulama dan para Kasepuhan yang ada di Kota Serang semoga kegiatan ini menjadi kebarokahan untuk kita semua,” Tutupnya. 

(Red/Adi Achong) 

Berhasil Perjuangkan 100 Pekerja Asli Gresik Bekerja di PT FI, Dyah Roro Mengaku Bersyukur

Rabu, Juli 24, 2024
Anggota komisi VII DPR RI, Dyah Roro Esti. 

GRESIK, KepoinAja79.Com – Anggota Komisi VII DPR RI, Dyah Roro Esti mendorong keterlibatan masyarakat atas rampungnya pembangunan smelter PT Freeport Indonesia (PTFI) di Gresik, Jawa Timur (Jatim).

Diketahui, smelter PTFI ditargetkan baru akan mulai beroperasi pada Agustus 2024 mendatang.

“Saya mewakili masyarakat Gresik dan Lamongan menyaksikan dari tahap awal hingga sekarang dari tahap awal tahun 2021, dalam waktu tiga tahun itu banyak sekali perubahan banyak sekali yang dilakukan oleh PT Freeport Indonesia dan memperkerjakan kurang lebih 40 ribu orang. Kebetulan beberapa di antaranya ada 100 pekerja yang saya perjuangkan juga melalui program Kementerian Perindustrian. Jadi saya melihat masyarakat itu dilibatkan dalam proses pembangunan smelter,” kata Dyah Roro kepada wartawan, di Gresik, Jawa Timur, Rabu, 17 Juli 2024.

“Kebetulan beberapa (pekerja smelter di PT FI) di antaranya ada 100 pekerja yang saya perjuangkan juga melalui program Kementerian Perindustrian. Jadi saya melihat masyarakat itu dilibatkan dalam proses pembangunan smelter,” tuturnya.

Dyah Roro juga menyampaikan harapannya agar PT Freeport Indonesia, selain berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional, juga turut memperkerjakan khususnya untuk masyarakat lokal di Gresik.

Sehingga, masyarakat setempat tidak hanya menjadi penonton dari sebuah industri yang sangat besar, tetapi mereka juga bisa merasakan dan menjadi bagian dari prosesnya.

“Tenaga kerja lokal di Gresik bisa diberdaya saing, sehingga mereka bisa bekerja di perusahaan seperti Freeport dalam posisi yang lebih strategis lagi. Jadi itu butuh kerja sama juga di pemerintah daerah dan instansi-instasi lainnya yang berupaya untuk mengembangkan kualitas SDM tersebut,” tutup Politisi Fraksi Partai Golkar ini. (*/red)

Sebelum 24 Agustus, PDI-P Akan Umumkan Seluruh Bakal Calon Kepala Daerah

Rabu, Juli 24, 2024
Sekjen DPP PDI-P, Hasto Kristiyanto. 

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Sebelum 24 Agustus 2024, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) akan memutuskan Calon-calon Kepala Daerah yang akan diusung di Pilkada Serentak 2024.

Sementara, Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan membuka pendaftaran Pasangan Calon (Paslon) Kepala Daerah pada 27 sampai 29 Agustus. Sedangkan 24-26 Agustus adalah masa pengumuman pendaftaran.

“Sebelum Paslon diumumkan dalam waktu dekat, di mana kami merencanakan akan ada tiga gelombang pengumuman yang nantinya sampai sebelum pendaftaran paling akhir pada tanggal 24 Agustus, kami umumkan,” kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI-P, Hasto Kristiyanto kepada wartawan, Selasa, 23 Juli 2024.

Menurut Hasto, saat ini PDI-P sudah siap mengumumkan sebanyak lebih dari 300 Calon Kepala Daerah. Adapun 300 Calon Kepala Daerah itu berasal dari tingkat Provinsi maupun Kabupaten atau Kota.

Calon-calon Kepala Daerah itu, kata Hasto, akan diumumkan setelah mengikuti pelatihan pemenangan Pilkada oleh PDI-P. Hingga kini, kata dia, PDI-P sudah menggelar pelatihan sebanyak tiga kali.

“Karena yang akan diumumkan yang sudah ikut pelatihan. Nah sehingga inilah tahapan-tahapan strategis yang dilakukan oleh partai,” pungkasnya.

Ia berharap, dengan adanya pelatihan pemenangan Pilkada, PDI-P bisa menghasilkan Calon-calon Kepala Daerah yang profesional serta mampu menjawab persoalan masyarakat.

“Inilah yang harus dijawab oleh setiap Kepala Daerah PDI Perjuangan,” katanya.

Hasto juga mengatakan, saat ini partainya fokus mengumumkan sejumlah Calon Kepala Daerah di tingkat Kabupaten dan Kota.

“Untuk Gubernur sebenarnya di Sulawesi, Sumatera sudah banyak yang siap termasuk di Jawa sekalipun itu ada beberapa wilayah seperti Banten yang juga siap diumumkan,” pungkasnya. (*/red)

Casio Luncurkan Jam Tangan EDIFICE Edisi "TOM'S 50th Anniversary"

Rabu, Juli 24, 2024
EFS-S641TMS. 

TOKYO, KepoinAja79.Com – Casio Computer Co., Ltd. hari ini meluncurkan jam tangan EDIFICE terbaru dengan konsep "Speed & Intelligence". Jam tangan EFS-S641TMS Edisi TOM'S 50th Anniversary menampilkan motif desain mobil balap TOM'S KP47 Starlet. Lewat mobil balap ini, popularitas TOM'S melesat setelah mencapai kemenangan yang memecahkan rekor balap mobil.

TOM'S adalah tim balap mobil terkemuka asal Jepang yang terbentuk pada 1974, dan EDIFICE telah mensponsori TOM'S sejak 2013. Ketika TOM'S baru dirintis, mobil balap spesial KP47 Starlet mendapat tempat yang tak terlupakan dalam sejarah tim balap ini setelah tampil secara impresif dengan memenangkan kejuaraan minor pada dekade 1970-an, termasuk 22 pole position, 20 kemenangan, dan tiga series champion.

Jam tangan terbaru EFS-S641TMS merupakan hasil kolaborasi antara TOM'S dan EDIFICE. Lebih lagi, jam tangan ini memakai unsur desain dari mobil balap legendaris TOM'S KP47 Starlet untuk merayakan hari jadi TOM'S ke-50.


EFS-S641TMS. 

Komponen dial dan ring tali jam tangan menampilkan warna bodi mobil balap tersebut, yakni putih, merah, dan hijau. Sementara, ring tali jam tangan dari bahan logam memiliki desain menyempit (tapered) dan dua ukuran lubang tali yang berbeda, menyerupai dudukan spion mobil.

Tampak depan jam tangan terdiri atas sepasang inset dial yang terinspirasi dari bentuk ikonis pelek orisinal TOM'S Igeta. Komponen inset dial memakai bentuk unik dari aksen (spoke) pelek tersebut, seperti tanda tagar (#), dalam siluet, sehingga tembus cahaya sebagai sumber daya jam tangan ini.

Motif sarang lebah (honeycomb) terletak pada posisi pukul 3 dengan desain transparan, serta memiliki konstruksi dua lapis, terinspirasi dari gril mobil balap KP47 Starlet. Di sisi lain, nuansa ungu dari motif ini meniru warna penutup silinder mesin KP47 Starlet.

Mulai dari desain hingga detail terkecil, EFS-S641TMS benar-benar mencerminkan tampilan mobil balap legendaris yang menciptakan sensasi di dunia balap mobil dekade 1970-an, serta melambangkan tekad TOM'S untuk terus berkiprah di dunia balap mobil pada 50 tahun mendatang.


Sumber: PRNewswire

MTQ ke-21 Provinsi Banten Tahun 2024, Memasuki Tahap Pendaftaran dan Penerimaan Kafilah

Rabu, Juli 24, 2024

SERANG, KepoinAja79.Com – Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XXI Provinsi Banten Tahun 2024, hari ini, Selasa, 23 Juli 2023, memasuki pendaftaran dan penerimaan kafilah. Pendaftaran dan penerimaan kafilah bertempat di Masjid Raya Al Bantani, KP3B Curug, Kota Serang.

Ketua Umum Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Provinsi Banten, Virgojanti memperkirakan, peserta MTQ tahun ini sebanyak 500 peserta. Sebagai salah satu upaya LPTQ Banten mencari qari-qariah terbaik. 

“Pada kafilah terbaik dari masing-masing cabang dan lomba dari MTQ tingkat Provinsi Banten akan mewakili Provinsi Banten pada MTQ tingkat nasional,” ungkapnya.

Karena itu, lanjutnya, LPTQ melakukan upaya peningkatan penyelenggaraan MTQ, seperti dari sistem musabaqah. Mulai MTQ tahun ini sudah menggunakan e-MTQ atau Elektronik Musabaqah Tilawatil Qur'an milik sendiri yang dibuat oleh Dinas Komunikasi, Informasi, Statistik dan Persandian Provinsi Banten.

Dijelaskannya, e-MTQ merupakan sebuah aplikasi berbasis web yang digunakan untuk penyelenggaraan MTQ, seperti pendaftaran peserta, daftar ulang, proses penjurian, dan lainnya.

“Dewan hakim MTQ merupakan perwakilan dari usulan masing-masing LPTQ Kabupaten dan Kota yang kemudian kami seleksi oleh tim. Dewan hakim akan bekerja secara profesional untuk menilai,” ungkap Virgojanti.

“Di setiap majelis lomba, akan ada bazar amal atau makan dan minuman gratis untuk para pengunjung yang disediakan oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Banten dan pameran produk UMKM,” tambahya.

Menurut Virgojanti, agenda hari pertama yaitu penerimaan dan registrasi peserta dari masing-masing kafilah Kabupaten dan Kota yang bertempat di Masjid Raya Al Bantani.

“Hari kedua pada Rabu pagi (24/7), yaitu pembukaan bazar, orientasi dan pelantikan Dewan Hakim, serta pada malam harinya pembukaan MTQ di arena utama Masjid Raya Al Bantani. Dihadiri seluruh kafilah dari Kabupaten dan Kota di Banten,” ungkapnya.

“MTQ secara resmi akan dibuka Bapak Pj Gubernur Banten, Al Muktabar dengan memukul terbang gede,” tambah Virgojanti.

Dikatakannya, usai pemukulan terbang gede dilanjutkan dengan penyerahan Piala bergilir MTQ Tingkat Provinsi Banten dari Kabupaten Tangerang selaku Juara Umum MTQ Tingkat Provinsi Banten XX Tahun 2023 untuk diserahkan kepada Panitia MTQ Tingkat Provinsi Banten XXI Tahun 2024.

“Pembukaan MTQ tahun ini akan dihibur penampilan Grup Gambus El Balasqi dan Gita KDI,” pungkasnya. (*/red)

Kembangkan Tiga Mesin Pertumbuhan, Menko Airlangga Yakinkan Investor Ketahanan Perekonomian Nasional

Rabu, Juli 24, 2024
Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto. 

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Perekonomian Indonesia konsisten tumbuh di kisaran lima persen selama delapan kuartal terakhir di tengah berbagai tantangan perekonomian global.

Di triwulan-I 2024, ekonomi Indonesia tumbuh sebesar 5,11 (yoy) dan inflasi bulan Juni 2024 terkendali dalam rentang sasaran, yakni 2,5 persen (yoy).

“Di mana lagi Anda melihat pertumbuhan dan situasi seperti itu secara global? Saya pikir Indonesia berada di posisi tiga besar di antara negara G20 dalam hal pertumbuhan dan inflasi. Sementara utang Pemerintah juga di bawah 40 persen,” kata Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto di hadapan sejumlah investor lokal dan asing dalam acara Macro Day Event yang diselenggarakan oleh PT Verdhana Sekuritas Indonesia di Deutsche Building, Jakarta, Senin, 22 Juli 2024.

Pada paruh kedua tahun 2024, sektor konsumsi akan tetap menjadi pendorong pertumbuhan yang kuat.

Kebijakan Pemerintah mengenai stabilitas harga dan program perlindungan sosial akan turut mendukung pertumbuhan tersebut.

Sektor riil juga tumbuh kuat dimana PMI Manufaktur Indonesia ekspansif selama 34 bulan berturut-turut serta sektor eksternal, yakni neraca perdagangan yang terus menunjukkan surplus selama 50 bulan berturut-turut.

Kinerja makro fiskal dimana rasio pajak secara konsisten juga tumbuh sebesar dua digit sejak tahun 2022 diiringi dengan defisit fiskal tetap terjaga di bawah tiga persen dari PDB pasca-Covid19.

Sementara itu sektor keuangan yakni pertumbuhan kredit dan DPK menunjukkan tren meningkat dan pertumbuhan kredit perbankan berada di atas 11 persen tahun ini.

Selain itu, Indonesia pada tahun ini juga mencapai tonggak penting dengan naik ke peringkat 27 dari sebelumnya di peringkat 34 dalam peringkat daya saing global.

Seluruh lembaga pemeringkat besar juga telah mempertahankan Indonesia pada level investment grade.

“Salah satu pendorong utama kami adalah dari infrastruktur. Lalu efisiensi bisnis, efisiensi Pemerintah, dan kinerja ekonomi. Salah satu hal yang juga kami kuatkan adalah di pasar tenaga kerja. Pasar tenaga kerja, sebenarnya, kita nomor dua dari seluruh negara. Itu karena kami memperkenalkan Undang-Undang Cipta Kerja,” ujar Menko Airlangga.

Menko Airlangga juga memaparkan terkait visi Indonesia Emas 2045, di mana Indonesia bertujuan untuk mencapai PDB nominal sebesar USD9,8 triliun dan berada di antara lima negara dengan perekonomian teratas secara global.

Tujuan ini memerlukan pendekatan transformatif, dengan fokus pada ilmu pengetahuan dan teknologi, inovasi, ekonomi hijau, transformasi digital, dan integrasi ekonomi.

“Berikut adalah hal yang akan terus kami kembangkan ke depan, yakni tiga mesin pertumbuhan. Salah satunya adalah konvensional, hilirisasi. Hilirisasi sudah banyak kita lakukan. Termasuk pada mineral nikel. Dan juga melalui proyek infrastruktur, proyek strategis nasional. Kemudian tentu saja kerja sama internasional dan ketahanan pangan,” kata Menko Airlangga.

Pemerintah terus berkomitmen untuk mendukung sektor teknologi dan manufaktur yang lebih luas, termasuk dengan mengembangkan industri terkait komponen semikonduktor seperti produksi komponen kendaraan listrik (EV).

Indonesia juga berkomitmen terhadap inisiatif pengurangan emisi dan transisi energi, salah satunya melalui Asian Zero Emission Community (AZEC) yang telah memberikan pendanaan untuk beberapa proyek di Indonesia seperti pembangkit listrik tenaga panas bumi, konservasi lahan, dan panel surya.

Indonesia juga memanfaatkan potensi pasar dan investasi yang luas dari peran serta dalam berbagai forum kerja sama internasional seperti ASEAN, G20, RCEP, IPEF, EURASIA, CP-TPP, hubungan Indonesia dengan EU, dan termasuk aksesi menjadi anggota OECD. (*/red)

Satpol PP Kabupaten Serang Bongkar Puluhan Lapak di Pasar Ciherang

Rabu, Juli 24, 2024

SERANG, KepoinAja79.Com – Petugas Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol) Kabupaten Serang melakukan pembongkaran puluhan lapak liar di Pasar Ciherang, Desa Cikande, Kecamatan Cikande, Selasa, 23 Juli 2024.

Pembongkaran lancaran puluhan lapak tersebut berada pada bahu jalan yang menggangu aktivitas masyarakat.

Pantauan di lokasi, sebelum melakukan pembongkaran, sebanyak 74 personil Satpol PP terlebih dahulu melakukan apel persiapan di halaman Kantor Kecamatan Cikande sekitar pukul 10.30 WIB, kemudian langsung menuju lokasi pasar.

Petugas Satpol PP langsung membongkar lapak satu per satu dengan menggunakan alat manual berupa linggis, palu, pisau dan lainnya. Tidak ada perlawanan dari para pemilik lapak tersebut.

Kepala Bidang (Kabid) Penertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Dinas Satpol PP Kabupaten Serang, Moch Yagi Susilo bersyukur penertiban berjalan dengan lancar, di mana sebelum dilakukan pembongkaran terlebih dahulu pemberitahuan melalui surat tujuh hari sebelum pembongkaran. Dalam surat tersebut agar para pedagang membongkar sendiri.

“Ada beberapa yang sudah dibongkar sendiri, dan yang belum kita bongkar saat ini. Pembongkaran lapak atau warung memakan bahu jalan yang secara aturan itu salah tidak diperbolehkan. Ada 52 lapak dan warung pedangan yang kita bongkar,” ujarnya.

Yagi memastikan, setelah dilakukan pembongkaran saat ini pihaknya akan terus melakukan patroli jika masih ada yang kembali mendirikan lapak maka secara tegas langsung dilakukan pembongkaran.

“Kita akan terus patroli agar tidak ada lagi lapak memakan bahu jalan,” tegasnya.

Camat Cikande, Moch Agus memastikan tidak adanya penolakan pedagang lantaran pihaknya sudah memberitahukan jauh-jauh hari bersama unsur pemerintah desa. Terbukti, para pedagang menerima jika lapaknya dibongkar karena mengakui salah mendirikan lapka di bahu jalan.

“Pedagang tidak ada yang komplain mereka merasa bersalah juga sudah berjualan di bahu jalan,” ujarnya. (*/red)

Masjudi Yudhie, Sang Maestro di Balik Bangunan Rumah Klasik di Indonesia Sejak 1997

Rabu, Juli 24, 2024
Desain Rumah Klasik ala Eropa karya RUMAH KLASIK. 

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Hunian bergaya klasik Eropa yang mewah memang sudah dikenal di Indonesia sejak lama dan menjadi bukti arsitektur nyata dalam menunjukkan status konglomerat para penghuninya.

Kebutuhannya akan rumah megah yang sempurna, dibangun dengan konstruksi simetris dan tegap berdiri kokoh, serta kualitas material interior hingga dekorasi, membuat permintaan membangun rumah klasik semakin meningkat popularitasnya hingga saat ini.

RUMAH KLASIK sebagai konsultan arsitektur dan kontraktor asal Indonesia menjadi spesialis bangunan rumah klasik ala Eropa di Indonesia.

RUMAH KLASIK menjadi solusi tepat dalam mewujudkan bangun rumah impian, yang tidak hanya indah dan megah, tapi juga nyaman untuk dihuni bersama keluarga.

Pendiri sekaligus CEO RUMAH KLASIK, Masjudi Yudhie adalah sosok Maestro di balik keberhasilannya beragam proyek rumah klasik di Indonesia sejak 1997.

Menurutnya, rumah bergaya klasik Eropa menjadi rumah elegan yang tidak akan tergerus oleh zaman dan diminati oleh peminat di kelasnya, terlebih para keluarga muda mapan.

“Selama 27 tahun, kami selalu bekerja keras dalam memenuhi kepuasan klien kami dan akan terus tumbuh hingga menjadi pelopor ahli bangun rumah klasik di Indonesia,” ujar Masjudi.

Melalui Kesempurnaan Nyata yang tercermin pada setiap sudut bangunan khas klasik Eropa, RUMAH KLASIK memberikan jasa layanan sempurna dan lengkap untuk segala kebutuhan rumah.

Masjudi mengatakan, RUMAH KLASIK memiliki tiga layanan utama yang bisa klien akses dalam satu tempat. Dimulai dari jasa arsitektur yang menawarkan desain arsitektur lengkap dengan gambar 3D siap bangun. Jasa kontraktor yang memiliki tim kontraktor profesional yang akan membangun rumah relatif cepat dalam waktu sembilan bulan. Kemudian, jasa desain interior yang memadukan dekorasi ruangan secara efektif, fungsional, dan nilai estetika yang paripurna.

“Tim terpilih terdiri dari arsitek, kontraktor, dan desainer interior yang berpengalaman di bawah kepemimpinan RUMAH KLASIK. Kami bekerja sama menciptakan bangunan mahakarya,” ujarnya.

Demi memenuhi kebutuhan penghuni dalam bangun rumah impian di seluruh daerah Indonesia dan mancanegara, RUMAH KLASIK juga terus meningkatkan kemudahan akses informasi layanan digital.

Secara eksklusif, RUMAH KLASIK kini merilis tampilan baru dari website www.rumahklasik.com.

Pada website RUMAH KLASIK, terdapat informasi lengkap terkait alur layanan membangun rumah. Para pengguna juga akan mendapatkan pengalaman eksplorasi yang sempurna melalui beragam portofolio proyek unggulan RUMAH KLASIK.

Nilai eksklusivitas yang dimiliki website RUMAH KLASIK dapat memudahkan klien mengetahui kebutuhannya. Sehingga, klien dapat memilih selera yang diinginkan dalam mewujudkan rumah impian bergaya klasik Eropa.

“Hingga kini, RUMAH KLASIK telah dipercaya oleh banyaknya konglomerat Indonesia dalam membangun rumah impian mereka, dan kami terus mengembangkan sistem layanan kami secara digital melalui website RUMAH KLASIK yang dapat mudah diakses oleh siapa saja dengan pengalaman yang lebih menakjubkan,” tutup Masjudi.


Sumber: PRNewswire

Bupati Serang Beri Penghargaan Puluhan Wajib Pajak

Rabu, Juli 24, 2024

SERANG, KepoinAja79.Com – Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah memberikan penghargaan kepada puluhan Wajib Pajak (WP) pada Malam Anugerah Pajak Daerah, yang digelar Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Serang.

Pemberian penghargaan sebagai salah satu upaya untuk peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Serang.

“Ini salah satu upaya dari Bapenda untuk meningkatkan PAD Kabupaten Serang kita dari pajak,” ujar Tatu kepada wartawan di Swiss Belln Hotel Kawasan Modern Cikande, Senin malam, 22 Juli 2024.

Karenanya, kata Tatu, seperti yang diketahui bahwa pajak merupakan tulang punggung untuk pembangunan daerah yang berdampak pada kesejahteraan masyarakat. Oleh karenanya, salah satu upayanya adalah memberikan penghargaan agar pada wajib pajak membayar pajaknya cepat dalam waktu yang tepat, tidak mundur kemudian juga dari segi besarannya.

“Kami berharap dengan memberikan apresiasi seperti ini, mereka lebih semangat lagi membayar pajak, baik dari sisi besarannya juga dari ketepatan waktunya atau bahkan lebih cepat. Karena akan sangat membantu untuk kegiatan kegiatan program di OPD di Kabupaten Serang,” ungkapnya.

Tatu menyebutkan, untuk perkembangan pajak di Kabupaten Serang selama 10 tahun terakhir Bapenda mencatat terus mengalami peningkatan. Dengan demikian dia berharap, apresiasi pemberian penghargaan yang sudah berjalan selama tiga tahun terakhir yang kini dilengkapi dengan pajak online melalui sistem aplikasi Sistem Informasi Pajak Kabupaten Serang (Siakang) terus mengalami peningkatan.

“Mudah-mudahan melalui aplikasi ini peningkatan pajak lebih signifikan lagi,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bapenda Kabupaten Serang, Muhammad Ishak Abdul Roup mengatakan,  perolehan pajak sejak Tahun 2014 selama satu dasawarsa mencapai  Rp200 miliar lebih. Kemudian pada tahun 2023, pertumbuhan terus mengalami peningkatan mencapai Rp575 miliar. Jika dipersentasikan per tahun kenaikan sebesar 13 persen untuk pertumbuhan pajak di Kabupaten Serang.

“Mudah-mudahan ke depan bisa lebih baik lagi terutama untuk penerimaan pajak dan retribusinya. Harapan kita ini memacu teman-teman wajib pajak baik itu di perhotelan, pajak lainnya dan OPD untuk lebih termotivasi untuk membayar pajak untuk pembangunan Daerah Kabupaten Serang,” ucapnya.

Adapun untuk peningkatan pajak tahun ini, kata Ishak, mengalami peningkatan di mana tahun sebelumnya atau tahun 2022 hanya Rp9 miliar. Sedangkan tahun 2023, mencapai Rp36 miliar.

“Jadi jika dihitung kenaikannya mencapai Rp25 miliar atau 13 persen jika di persentasikan, ke depan diharap bisa mencapai 15 persen persentasi kenaikannya,” ujar Ishak.

Turut hadir Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Serang, Nanang Supriatna, para Asisten Daerah (Asda), para Staf Ahli Bupati, para Kepala OPD, Camat se-Kabupaten Serang dan Forum Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Serang. (*/red)

Presiden Jokowi: Siapkan Masa Depan Anak-anak Indonesia dengan Kecerdasan dan Karakter Kuat

Rabu, Juli 24, 2024
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri Puncak Peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2024 yang digelar di Istora Papua Bangkit, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua, Selasa, 23 Juli 2024. 

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi yang hadir bersama Ibu Iriana Joko Widodo pun memilih bermain kuis bersama anak-anak yang hadir.

PAPUA, KepoinAja79.Com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan pentingnya mempersiapkan masa depan anak-anak Indonesia dengan kecerdasan, wawasan, dan karakter yang kuat.

Hal tersebut disampaikan Presiden Jokowi dalam keterangannya kepada awak media usai menghadiri Puncak Peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2024 yang digelar di Istora Papua Bangkit, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua, Selasa, 23 Juli 2024.

“Kita melihat ke depan anak-anak ini harus betul-betul disiapkan tidak hanya pintar, tidak hanya pandai, tetapi juga berwawasan dan berkarakter. Saya kira anak-anak ke depan harus disiapkan kepintarannya, kepandaiannya, wawasannya, dan karakternya,” ujarnya.

Ia juga mengungkapkan kegembiraannya terhadap antusiasme anak-anak dalam acara tersebut. Ini juga merupakan kali pertama Puncak Hari Anak Nasional diselenggarakan di Papua secara besar-besaran.

“Anak-anak menikmati, saya pun tidak mau memberi sambutan pidato karena ini adalah hari-nya anak-anak, tempat anak-anak berinteraksi, bermain, bersenang-senang,” ujar Jokowi.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi yang hadir bersama Ibu Iriana Joko Widodo pun memilih bermain kuis bersama anak-anak yang hadir. Kuis yang diberikan pun beragam, mulai dari matematika, pengetahuan umum, hingga Pancasila.

Anak-anak juga tampak antusias menjawab dan mendapat hadiah dari Presiden Jokowi dan Ibu Iriana. Salah satunya adalah Herry, seorang polisi cilik yang berhasil menyebutkan Pancasila dan mendapatkan hadiah dari Presiden Jokowi dan Ibu Iriana.

“Bahagia, dapat mobil-mobilan dengan cemilan, ada mobil remot, mobil mainan,” ucapnya.

Selain itu, salah satu sorotan dari acara tersebut adalah penampilan tari kolosal oleh anak-anak, yang dinilai Presiden Jokowi sebagai cermin dari industri kreatif Indonesia yang dimulai dari usia dini.

“Saya kira ini memang kreatif-kreatif, jadi industri kreatif Indonesia dimulai dari anak-anak seperti yang tadi kita lihat. Tariannya kolosal dan anak-anak sangat menjiwai, DNA kita memang ada di situ,” jelasnya.

Dalam pesan yang disampaikan, Presiden Jokowi mengimbau semua anak Indonesia untuk terus belajar agar bisa mencapai cita-cita mereka.


Sumber: BPMI Setpres

Tentukan Cawagub, PKB Ajak Semua Partai Pendukung Anies Duduk Bareng

Selasa, Juli 23, 2024
Waketum PKB, Jazilul Fawaid. 

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid mengajak seluruh Partai Politik (Parpol) yang mendukung Anies Baswedan maju di Pilkada DKI Jakarta 2024 untuk duduk bersama.

Jazilul menyebut, partai koalisi harus bersama-sama dalam menentukan Wagub yang akan mendampingi Anies di Jakarta. Sejauh ini, ada PKS, Nasdem, dan PKB yang telah mengusung Anies di Jakarta. Ini merupakan susunan partai yang sama ketika mengusung Anies di Pilpres 2024.

“Harapan sekarang partai-partai pendukung Pak Anies saatnya untuk duduk bersama. Jadi kan ini deklarasi masing-masing saja. Masing-masing deklarasi, sekarang duduk bersama, melengkapi apa yang menjadi kelengkapan seorang calon,” kata Jazilul kepada wartawan, Senin, 22 Juli 2024.

“Pertama, tentu kelengkapan, cek dulu partainya sudah 20 persen atau belum. Kedua, pasangannya siapa. Itu kan harus dirumuskan bersama partai koalisi,” sambungnya.

Jazilul juga menyebut, PKB, Nasdem, dan PKS harus duduk bersama supaya ambang batas pengusungan Anies di Jakarta bisa tercapai. Dia mencontohkan, Nasdem yang baru saja mengusung Anies secara resmi di Jakarta. Menurutnya, jika Nasdem mengusung Anies sendirian, maka kursinya tidak cukup.

“Kita memerlukan waktu untuk duduk bersama dengan partai-partai yang sudah pasti mengusung Pak Anies. Misalkan PKS pasti mengusung, tapi syaratnya kan Pak Sohibul Iman (jadi wagub). Kalau nanti enggak? Gitu,” jelas Jazilul.

“Jadi Nasdem katakanlah sekarang mengusung, kita perlu dengarkan juga siapa nanti yang diusulkan wakilnya. Jadi pentingnya di situ. Tapi kalau pengumuman sendiri-sendiri begini, itu kira-kira membuat PKB lebih yakin bahwa Pak Anies akan mendapatkan perahu,” lanjut dia.

Untuk itu, Jazilul berpandangan, 'perahu' untuk mengantar Anies ke Pilkada Jakarta 2024 belum utuh saat ini, lantaran PKB, Nasdem, dan PKS baru mendeklarasikan Anies sendiri-sendiri.

Sementara itu, terkait apakah PKB menunggu restu dari Presiden terpilih Prabowo Subianto atau tidak, Jazilul tidak menjawab secara jelas.

“Bagi PKB hari ini kita mendengarkan apa yang menjadi masyarakat DKI, sekaligus juga mengamati konstelasi politik nasional, kira-kira begitu,” imbuhnya.

Sebelumnya, Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan berharap mendapatkan dukungan Parpol lebih banyak untuk Pilkada Jakarta 2024. Hal ini disampaikan Anies usai resmi mendapatkan dukungan dari Partai Nasdem di Kantor Nasdem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, Senin, 22 Juli 2024.

Selain Nasdem, sejauh ini Anies telah mendapat dukungan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk maju di Pilkada Jakarta. Anies mengaku mendapatkan tugas untuk mencari pasangannya sebagai Bakal Calon Wakil Gubernur Jakarta.

“Harapannya kita akan bisa bekerja bersama dengan lebih banyak partai-partai yang lain,” kata Anies di Nasdem Tower. (*/red)

Debut Perdana HYPTEC HT dan AION ES di GIIAS 2024, AION Indonesia Tawarkan Garansi Seumur Hidup

Selasa, Juli 23, 2024

JAKARTA, KepoinAja79.Com – AION Indonesia secara resmi menghadirkan HYPTEC HT dan AION ES pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, serta AION Y Plus yang telah diluncurkan pada bulan Juni lalu.

Hadirkan serangkaian kendaraan listrik untuk memenuhi berbagai segmentasi, AION berkomitmen untuk terus berinovasi dalam mendisrupsi industri otomotif dan menyediakan solusi mobilitas terbaik bagi konsumen di Indonesia.

Head of Marketing AION Indonesia, Metta Yunita mengatakan, masyarakat Indonesia memiliki kebutuhan dan preferensi yang bervariasi dalam memilih kendaraan.

“Saat ini, AION hadirkan AION Y Plus, AION ES dan HYPTEC HT, namun dalam waktu dekat, kami juga segera hadirkan lini kendaraan terbaik lainnya yang dibekali dengan fitur serta teknologi terbaru serta perluasan jaringan,” ujarnya.

AION Y Plus dirancang sebagai solusi kendaraan keluarga yang mengutamakan ruang kapasitas luas, kenyamanan dan keamanan. Sementara, AION ES mendukung mobilitas tinggi para profesional muda yang dinamis dan aktif dengan kendaraan yang modern, stylish dengan harga terjangkau.

Lalu ada HYPTEC HT, sub-brand premium yang menawarkan kendaraan mewah, inovatif, futuristik, berteknologi tinggi, dan dengan performa terbaik untuk konsumen Indonesia yang menginginkan kemewahan dan kualitas superior.

Pada kesempatan yang sama, Area Sales Manager AION Indonesia, Afandy mengungkapkan, AION selalu ingin memberikan yang terbaik, salah satunya adalah memberikan garansi seumur hidup pada AION ES dan HYPTEC HT.

“Selain itu, kami juga memberikan penawaran spesial lainnya yang dapat menjadi daya tarik dan minat konsumen. Hal ini memperkuat posisi AION Indonesia sebagai produsen mobil listrik terdepan di tanah air. Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan produk dan layanan terbaik yang dapat memenuhi kebutuhan dan harapan konsumen,” tuturnya.

AION Indonesia menawarkan kebijakan garansi yang mengesankan, termasuk garansi seumur hidup untuk baterai, electric motor, dan electric controller bagi 1.000 pelanggan pertama AION ES dan HYPTEC HT, serta garansi kendaraan selama delapan tahun atau hingga 160 ribu km.

Program pembiayaan yang disediakan mencakup DP rendah mulai dari 45,5 juta dengan bunga nol persen dan jangka waktu hingga enam tahun. Selain itu, AION memberikan layanan pengisian daya super yang mencakup gratis pengisi daya di rumah dan gratis instalasi, memberikan fleksibilitas bagi konsumen dalam membeli kendaraan sesuai kebutuhan.

Selama acara GIIAS 2024, AION Indonesia akan membagikan angpao kepada 1.000 pelanggan, serta Super Lucky Dip dengan berbagai hadiah mewah seperti iPhone 15 Pro Max, emas lima gram, Samsung Galaxy Tab, dan Xiaomi Watch 2 Pro. Program ini dirancang untuk memberikan pengalaman yang menyenangkan dan tak terlupakan bagi para konsumen.

Konsumen dapat melihat serta merasakan langsung seluruh keunggulan teknologi serta fitur dari lini produk AION Indonesia dengan mengunjungi booth AION  Indonesia di Hall 3B, GIIAS 2024, yang berlangsung di ICE BSD City mulai tanggal 18 hingga 28 Juli 2024.

Tentang AION Indonesia

GAC Aion adalah salah satu merek terkemuka dalam industri otomotif, yang dikenal karena inovasi, keunggulan teknis dan komitmen terhadap keberlanjutan. Dengan fokus pada kualitas, keamanan, dan pengalaman pengguna yang superior, GAC Aion terus menjadi pilihan utama bagi pengemudi di seluruh dunia.

GAC Aion dengan bangga mengumumkan bahwa mereknya telah meraih penghargaan peringkat pertama dari JD Power Cina. GAC Aion telah meraih peringkat pertama sebagai merek mobil listrik dengan kualitas terbaik. Hal ini didasarkan pada Pedoman Pelaporan Kualitas Mobil Cina yang tercakup dalam Keselamatan Produk Kendaraan Bermotor – Pedoman Penilaian Resiko.

Pemeringkatan yang diberikan oleh Aqisqauto mencakup laporan komprehensif tentang lima topik utama: laporan kesalahan, resiko kesalahan, keandalan, keselamatan, dan pelestarian lingkungan. Ini menunjukkan bahwa GAC Aion telah berhasil dalam semua aspek yang diukur, menegaskan reputasinya sebagai merek yang tidak hanya mengutamakan kualitas, tetapi juga keselamatan dan keberlanjutan.

Seluruh pencapaian ini membuktikan pula penjualan satu juta unit dapat ditempuh hanya dalam empat tahun delapan bulan sejak 2019 sampai Desember 2023. GAC Aion juga mendapat peringkat ke-3 dunia sebagai mobil listrik terbaik di dunia.


Sumber: PRNewswire

Ini Enam Cagub yang Diusung Gerindra di Pilkada 2024, Ada Luthfi di Jateng - Mualem di Aceh

Selasa, Juli 23, 2024
Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani. 

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Partai Gerindra resmi mengumumkan Bakal Calon Gubernur (Cagub) yang akan diusung di Pilkada 2024. Setidaknya ada enam bakal Cagub yang diumumkan Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani.

“Kemarin Pak Prabowo telah mengambil keputusan untuk Calon Gubernur yang sudah beliau putuskan untuk maju menjadi Calon Gubernur di enam provinsi,” kata Muzani kepada wartawan, Senin, 22 Juli 2024.

Muzani menyampaikan, pihaknya mengusung Muzakir Manaf atau Mualem maju Pilgub Aceh. Menurutnya, figur Bakal Cawagub masih dikomunikasikan dengan partai lain.

“Untuk Aceh, beliau putuskan Calon Gubernur yang beliau putuskan untuk maju menjadi Calon Gubernur adalah Saudara Haji Muzakir Manaf. Kemudian untuk Wakil, beliau masih terus berkomunikasi dan berkoordinasi, harapannya bisa dari kader Gerindra,” ujarnya.

Muzani juga mengumumkan, partainya mengusung politikus Golkar sekaligus Wakil Ketua Komisi IX DPR, Emmanuel Melkias Laka Lena maju Pilgub NTT. Dia menyebut, belum ada sosok Bakal Cawagub yang diputuskan untuk mendampingi Melki.

“Kemudian Nusa Tenggara Timur, beliau memutuskan Saudara Emmanuel Melkias Laka Lena. Kemudian sama Wakil Gubernur juga terus berkomunikasi untuk beliau putuskan,” katanya.

Selanjutnya, Muzani mengumumkan mengusung Ketua DPD Gerindra Maluku, Hendrik Lewarissa. Di Pilgub Kalimantan Tengah, Gerindra mengusung politikus PDIP, Agustiar Sabran.

“Kemudian untuk Maluku, beliau putuskan Saudara Hendrik Lewarissa, Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Maluku untuk maju menjadi Calon Gubernur di Provinsi Maluku,” kata Muzani.

“Kemudian untuk Kalimantan Tengah, beliau putuskan adalah Saudara Agustiar Sabran sebagai Calon Gubernur Kalimantan Tengah,” imbuhnya.

Muzani melanjutkan, Prabowo telah memutuskan mengusung Kapolda Jawa Tengah, Ahmad Luthfi maju Pilgub Jateng. Selain itu, Gerindra mengusung bakal paslon Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi di Pilgub Sulawesi Selatan.

“Kemudian Jawa Tengah, Pak Prabowo putuskan adalah Irjen Polisi Ahmad Luthfi menjadi Calon Gubernur Jawa Tengah,” kata Muzani.

Berikut Daftar Cagub yang Diusung Gerindra di Enam Wilayah:

1. Aceh: Muzakir Manaf (Mualem)

2. ⁠NTT: Emmanuel Melkiades Laka Lena

3. ⁠Jawa Tengah: Ahmad Luthfi

4. ⁠Maluku: Hendrik Lawerissa

5. ⁠Kalimantan Tengah: Agustiar Sabran-Edy Pratowo

6. ⁠Sulawesi Selatan: Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi


(*/red)

Debut JETOUR di GIIAS 2024, Mempercepat Strategi Globalisasi

Selasa, Juli 23, 2024

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Pada 17 Juli 2024, JETOUR resmi meluncurkan dua mobil setir kanan, JETOUR DASHING dan JETOUR X70 PLUS. Setelah menjalani debut di Malaysia pada Mei 2024, acara peluncuran kedua produk ini di GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) tak hanya menjadi momen penting dalam perjalanan JETOUR Auto di pasar mobil setir kanan dunia, namun juga mencerminkan tekad untuk mempercepat strategi globalisasi.

Strategi Global: Kiprah JETOUR di Pasar Luar Negeri

Vice President, JETOUR International, Kevin Xu saat acara jumpa pers mengatakan, sejak pertama kali terbentuk pada 2018, JETOUR Auto telah menjalankan strategi 'Travel+' dengan menyasar ceruk pasar otomotif 'Travel+'.

“Hanya dalam 70 bulan, kami berhasil mencatat angka penjualan kumulatif 1,18 juta unit dan 47 juta penggemar di seluruh dunia. Dengan produk bermutu tinggi dan layanan luar biasa, kami sukses besar di banyak pasar,” ujarnya.

Debut Produk Setir Kanan: Babak Baru JETOUR

Di GIIAS, JETOUR DASHING dan X70 PLUS RHD mendapat sambutan hangat dari pelanggan. JETOUR DASHING hadir sebagai SUV trendi yang didesain untuk anak muda. Sedangkan JETOUR X70 PLUS merupakan SUV berkabin lega dan pintar untuk menempuh perjalanan. Setiap model memiliki fitur unik dan memenuhi beragam kebutuhan pelanggan.

Sementara itu, Presiden Direktur PT JETOUR Motor Indonesia, Jacky Yang menambah, pihaknya menerapkan strategi utama, yakni meningkatkan profil merek sehingga dikenal sebagai merek SUV bermutu tinggi dan inovatif di Indonesia.

“JETOUR Motor Indonesia berkomitmen pada strategi "Travel+", serta mempercepat dan memperkenalkan PHEV dan BEV demi memenuhi kebutuhan di Indonesia,” pungkasnya.

Mencapai Target Penjualan 150 Ribu Unit dalam Lima Tahun di Indonesia

Sales & Network Director, PT JETOUR MOTOR INDONESIA, Michael Budihardja, mengatakan, dalam lima tahun mendatang, JETOUR akan membangun 100 jaringan penjualan dan servis di Indonesia, serta menargetkan penjualan 150 ribu unit.

Dia juga menyebutkan, JETOUR akan mempercepat peluncuran model-model lain, termasuk mobil off-road T Series yang telah dipamerkan di Beijing Auto Show pada April tahun ini, serta mobil-mobil energi baru.

“JETOUR akan selalu berinovasi dan mengoptimalkan produk demi memenuhi beragam kebutuhan di Indonesia, serta menawarkan pengalaman baru dalam mengendarai mobil di pasar Indonesia,” ujarnya.

Dari Malaysia hingga Indonesia, kata dia, JETOUR mempercepat globalisasi produk mobil setir kanan. Globalisasi juga menjadi strategi utama dalam pertumbuhan JETOUR.

“Ke depan, JETOUR akan mengembangkan semakin banyak produk global untuk menghadirkan mobil-mobil yang semakin nyaman bagi pengguna global dan menciptakan pengalaman perjalanan yang lebih baik di seluruh dunia,” tutupnya.


Sumber: PRNewswire