Kawal Pelantikan Prabowo-Gibran, Polri Kerahkan 15 Ribu Personel

Sabtu, Oktober 19, 2024
Sabtu, 19 Oktober 2024
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. 

JAKARTA, KepoinAja79.Com – Polri akan mengerahkan 15 ribu anggota untuk mengawal pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka pada Minggu 20 Oktober mendatang.

“Jadi, untuk total personel yang melaksanakan kegiatan pengamanan kurang lebih 15 ribu. Hari ini tergabung dalam apel gelar pasukan ini kurang lebih 2.000 karena yang lain sudah kita tugaskan untuk melaksanakan di titik masing-masing,” kata Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kepada wartawan, Jumat, 18 Oktober 2024.

Kapolri mengatakan, dalam pengamanan ini pihaknya membagi menjadi delapan satuan tugas (Satgas).

“Tentu yang harus kita antisipasi adanya potensi masyarakat yang akan melaksanakan kegiatan tentunya ada yang ikut bergabung dalam menyambut rencana pelantikan termasuk mungkin mendoakan,” ujarnya.

“Di sisi lain juga ada kelompok-kelompok yang kita pantau yang akan melaksanakan kegiatan aksi. Oleh karena itu, kami dengan Panglima TNI akan terus bekerja untuk memitigasi, meminimalisir dan juga terkait dengan rencana pelantikan,” sambungnya.

Mantan Kabareskrim Polri ini menegaskan, jajarannya juga telah menyiapkan skema rekayasa lalu lintas terhadap titik-titik yang akan dilalui.

“Kita sudah mengamankan rute dengan rekayasa lalu lintas itu akan kita tentukan,” pungkasnya. (*/red)

Thanks for reading Kawal Pelantikan Prabowo-Gibran, Polri Kerahkan 15 Ribu Personel | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Kawal Pelantikan Prabowo-Gibran, Polri Kerahkan 15 Ribu Personel

Posting Komentar