SERANG, KepoinAja79.Com – Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar melaksanakan salat Idul Fitri 1445 Hijriah di Masjid Raya Al Bantani, KP3B Curug, Kota Serang, pada Rabu, 10 April 2024.
Turut berjamaah, Wakil Ketua MPR RI Yandri Susanto, Anggota DPR RI Nuraeni, Wakil Ketua DPRD Provinsi Banten Fahmi Hakim, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Banten, serta warga masyarakat sekitar.
Salat Idul Fitri di Masjid Raya Al Bantani dilaksanakan dengan Imam HM Ridho Abdul Wahab dan Khotib pada kesempatan tersebut, yakni KH Tb Hamdi Ma'ani.
“Pagi ini kita baru saja melaksanakan salat Idul Fitri di Masjid KP3B yang biasa rutin, tadi juga hadir Wakil Ketua MPR, Forkopimda Banten serta lapisan masyarakat dan tokoh agama,” kata Al Muktabar usai salat Idul Fitri di Masjid Raya Al Bantani, KP3B Curug, Kota Serang.
“Di momentum ini juga kita, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada masyarakat,” tambahnya.
Al Muktabar juga menyampaikan, selama bulan Ramadan, Pemprov Banten terus berupaya hadir di tengah-tengah masyarakat, untuk bertegur sapa hingga menyerap aspirasi masyarakat. Hal itu dilakukan pada momentum kegiatan Safari Ramadan yang digelar di delapan Kabupaten/Kota se-Provinsi Banten.
“Provinsi Banten memiliki stabilitas daerah yang kuat, sehingga dapat berkontribusi terhadap stabilitas nasional,” imbuhnya.
Al Muktabar juga mengajak seluruh masyarakat untuk dapat mengisi pembangunan, mewujudkan cita-cita dari para pendiri Provinsi Banten.
“Kita terus menggiatkan pembangunan ini dengan semangat kita. Saat ini, kita telah sampai pada Idul Fitri dan kita melanjutkan pembangunan sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing,” pungkasnya. (*/red)
Thanks for reading Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Pj Gubernur Al Muktabar Sampaikan Mohon Maaf Lahir dan Batin | Tags: Daerah Serang Raya
« Prev Post
Next Post »
0 komentar on Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Pj Gubernur Al Muktabar Sampaikan Mohon Maaf Lahir dan Batin
Posting Komentar